Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Nur Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi disabilitas Putri Ariani dan Langit Sore memberikan semangat kepada musisi daerah yang berada di seluruh Indonesia.
Pesan penyemanagat ini disampaikan Putri Ariani dan Langit Sore saat jumpa live Instagram, Selasa (9/2/2021).
Dalam kondisi pandemi covid-19 saat ini para pegiat seni khususnya musisi diharuskan untuk tetap produktif.
Juga percaya diri dan bisa mewujudkan keiingian dengan lebih mudah.
Ia juga berpesan untuk memanfaatkan media digital sebagai bahan promosi yang menjanjikan.
"Jadi buat teman-teman musisi sekarang eranya sudah berbeda,
kita eranya bukan lewat media apapun, tapi sudah digital, kita berusaha untuk produktif, harus terus berkarya yang nantinya bisa diwariskan," kata Langit Sore dalam live Instagram di @Langitmusik, Selasa (9/2/2021).
Ia berharap musisi-musisi daerah bisa tetap eksis dan mendapat kesempatan yang sama untuk menciptakan karya-karya yang luar biasa.
Putri juga berpesan agar musisi-musisi di daerah tetap produktif dan memanfaatkan waktu selama di rumah.
"Sama, lebih produktif aja karena kita lebih sering di rumah aja, dan ide-ide lebih banyak muncul ketika dirumah, jadi lebih produktif aja, kita bisa buat lagu juga dirumah," Ujar Putri.