Tuesday, March 30, 2021

Sosok Pelaku Bom Bunuh Diri di Depan Gereja Katedral Makassar, Terungkap Kegiatan Sehari-harinya

0 comments

TRIBUNNEWS.COM - Polisi telah mengungkap identitas pelaku bom bunuh diri di depan Gereja Katedral Makassar.

Dua jenazah pelaku pengeboman itu juga telah diserahkan kepada pihak keluarga.

Penyerahan jenazah setelah dilakukan identifikasi pengambilan sampel DNA serta menggali keterangan dari anggota keluarga.

Pelaku laki-laki berinisial L dan pelaku perempuan berinisial YSF.

L merupakan warga Kelurahan Bunga Ejaya, Kecamatan Bontoala, Makassar.

Baca juga: Isi Surat Wasiat Diduga Milik Pelaku Bom Bunuh Diri: Berhenti Pinjam Uang Bank, Uang Bank Itu Riba

Baca juga: Menlu Jepang Sampaikan Keprihatinan kepada Korban Bom Bunuh Diri di Makassar

Baca juga: Identitas Pemilik Motor yang Dipakai Pelaku Bom Bunuh Diri di Makassar, Kerabat Honorer DPRD Sulsel

ismail 1
Ketua RT setempat, Ismail menyebut L sehari-harinya melakukan kegiatan jual beli motor.

Ketua RT setempat, Ismail menyebut L sehari-harinya melakukan kegiatan jual beli motor.

Selain itu, pelaku bom bunuh diri tersebut juga bekerja dengan menjual makanan.

"Kalau bekerjanya biasa, jual beli motor, jual makanan jadi," ujarnya, dikutip dari YouTube Kompas TV, Senin (29/3/2021).

Menurutnya, L diketahui mulai jarang bergaul dengan tetangga setelah menikah pada tahun lalu.

"Ramah sebetulnya, (tapi) agak tertutup," ungkap dia.

Baca juga: Kunjungi Lokasi Bom Katedral Makassar, JK Minta MUI Tak Undang Penceramah Radikal di Bulan Ramadan

Baca juga: Polri Tangkap 1 Orang Terduga Teroris Pelaku Diduga Pemilik Bom dan Bahan Baku Peledak

Baca juga: Pasutri Pelaku Bom Bunuh Diri di Makassar Dimakamkan Dalam Satu Liang Tadi Malam

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment