TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp melayangkan pandangan menarik ketika ditanya tentang dua sosok maestro sepak bola zaman ini.
Dua sosok maestro sepak bola yang dimaksud adalah Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo memang menjadi dua pemain sepak bola yang tiada henti selalu dibandingkan pada era saat ini.
Hal tersebut tentu tidak salah mengingat dua pemain tersebut memang tampil luar biasa bersama tim yang ia bela selama kurang lebih 13 tahun terakhir ini.
Baca: Rahasia Transfer Kaka ke Real Madrid Terungkap, Ada Hal Mengejutkan di Baliknya
Baca: Cara Main Sama Seperti Lionel Messi, Penyebab Philippe Coutinho Melempem di Barcelona
Baik Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo menjadi pesepakbola yang mampu mendominasi percaturan sepak bola dunia.
Keduanya juga saling bergantian berlomba untuk meraih berbagai penghargaan bergengsi baik skala individu maupun timnya.
Lionel Messi sendiri saat ini bahkan telah mengoleksi penghargaan Ballon d'Or sebanyak enam kali.
Sementara, Cristiano Ronaldo telah meraih penghargaan yang sama sebanyak lima kali.
Selain itu, keduanya mampu menorehkan berbagai prestasi dan gelar bersama tim-tim yang pernah ia bela.
Gelar juara seperti Liga Champions, Piala Super Eropa, hingga Piala Dunia Antar Klub menjadi deretan penghargaan yang pernah diraih keduanya dalam level klub.