Thursday, May 19, 2022

Penuhi Kebutuhan 900 Ribu Ayam Perbulan, Intip Peternakan Ayam McD yang Ada di Cianjur

0 comments

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Selama ini McDonald's terkenal sebagai makanan cepat saji. Menu ayam menjadi salah satu makanan andalan.

Nyatanya, dalam sebulan adapun kebutuhan ayam diproduksi McDonald's Indonesia dari peternakan ayam mencapai 900 ribu ayam.

Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, McD memasok dari peternakan ayam yang terletak di Cianjur, Jawa Barat. Peternakan McDonald's Indonesia ini dikelola oleh PT. QL Trimitra

Dengan luas peternakan tersebut sebesar 14 hektar, terdapat 20 kandang ayam di dalamnya.

QA Manager McDonald's Imam Gazali pun mengatakan satu kandang bisa menampung 35 ribu ekor ayam.

Baca juga: Pasangan di AS Temukan Bungkus Kentang Goreng McDonalds Tahun 1950-an ketika Renovasi Dinding Rumah

Untuk menghasilkan kualitas daging ayam terbaik, McDonald’s Indonesia menerapkan prinsip kesehatan dan kesejahteraan hewan. Meliputi proses pengecekan kesehatan secara berkala serta memberikan kenyamanan maksimal.

Termasuk penggunaan sistem ventilasi khusus untuk menjaga suhu ruangan agar tetap sejuk. Lalu memberikan ruang gerak yang cukup pada ayam.

Melakukan kontrol kualitas dan kuantitas pakan ternak serta menciptakan lingkungan dan tempat berjalan yang menyerupai habitat alami.

Selain itu untuk menjaga keamanan, McDonald’s Indonesia juga menerapkan prosedur keamanan hayati atau biosecurity.

Adblock test (Why?)



No comments:

Post a Comment