“Deklarasi relawan mendukung bakal calon presiden adalah suatu harapan bagi keberlanjutan demokrasi,” kata Fadli Zon kepada SINDOnews, Jumat (12/11/2021).
Apalagi, kata dia, tahun depan sudah masuk tahun politik dengan dimulainya proses verifikasi partai politik. “Fenomena relawan harus dibaca bahwa tak ada tempat bagi perombakan konstitusi untuk 3 periode atau perpanjangan masa jabatan presiden. Siklus demokrasi 5 tahunan merupakan keinginan mayoritas rakyat Indonesia,” pungkasnya.
Baca juga: Marak Deklarasi Capres 2024, Cuma Test The Water atau Serius?
Diketahui, deklarasi para relawan sejumlah kandidat Pilpres 2024 mulai bermunculan. Di antaranya komunitas Jokpro 2024 yang mendeklarasikan deklarasi dukungan terhadap duet Joko Widodo ( Jokowi ) dengan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.
Kemudian kelompok masyarakat yang menamakan diri Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIES) mendeklarasikan dukungan untuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan maju menjadi kandidat Pilpres 2024. Deklarasi itu digelar di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu (20/10/2021).
Sekelompok masyarakat yang menamakan diri Sahabat Ganjar juga sudah mendeklarasikan dukungan untuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju ke Pilpres 2024 pada Minggu (20/6/2021). Dukungan untuk Ganjar juga datang dari relawan yang mengatasnamakan Siap Ganjar Pranowo (Sigap) melalui deklarasi yang digelar di Kawasan Jakarta Pusat, Jumat (5/11/2021).
Baca: Marak Deklarasi Relawan, Murni Suara Rakyat atau Digerakkan Kandidat Capres?
Selain itu, Relawan Kawan Sandi (RKS) Pulau Lombok dan Cimahi, Jawa Barat juga telah mendeklarasikan dukungan untuk Sandiaga Uno maju ke Pilpres 2024. Dukungan untuk Sandiaga Uno juga datang dari Ijtima Ulama dan Pemuda Islam Indonesia melalui deklarasi yang digelar di Cipinang Cempedak, Jakarta Timur, Selasa (9/11/2021).