Sunday, January 2, 2022

Australia Nyalakan 6 Ton Kembang Api untuk Rayakan Tahun Baru, Begini Situasi di 14 Negara Lainnya

0 comments

TRIBUNNEWS.COM - Pesta tahun baru telah dibatalkan atau setidaknya digelar sederhana selama dua tahun berturut-turut akibat Covid-19.

Namun sejumlah negara di berbagai belahan dunia masih merayakan pergantian tahun 2022 dengan cara mereka masing-masing.

Dilansir Sky News, begini cara negara-negara di dunia menyambut malam pergantian tahun 2022 di tengah pandemi.

Baca juga: 4 Shio Diramalkan Beruntung pada Tahun 2022 Macan Air, Shio Naga Paling Hoki!

Baca juga: Masuk Awal Tahun 2022, INAYES Luncurkan Program Persiapan Beasiswa ke Luar Negeri

1. Australia

Kembang api Malam Tahun Baru menerangi langit di atas Harbour Bridge dan Opera House (kiri) yang ikonis di Sydney selama pertunjukan kembang api pada 1 Januari 2022.
Kembang api Malam Tahun Baru menerangi langit di atas Harbour Bridge dan Opera House (kiri) yang ikonis di Sydney selama pertunjukan kembang api pada 1 Januari 2022. (DAVID GRAY / AFP)

Australia merayakan awal tahun 2022 dengan enam ton kembang api.

Tampilan kembang api mencerahkan langit di atas Sydney Opera House dan Harbour Bridge.

Acara ini memiliki lebih sedikit penonton dari biasanya dan sebagian besar area menonton dibatasi oleh dewan.

Tiket diperlukan untuk menikmati acara di area khusus.

Tahun lalu, sebelum vaksinasi massal, penonton dilarang datang.

Tetapi, kali ini orang-orang didesak boleh datang, namun harus untuk memakai masker dan menjaga jarak dengan benar.

Adblock test (Why?)



No comments:

Post a Comment