Friday, March 20, 2020

Kogabwilhan I Siap Bantu Tangani Pasien Corona di Wisma Atlet

0 comments

loading...

JAKARTA - Upaya pemerintah untuk menjadikan bekas Wisma Atlet Asian Games 2018 di Kemayoran, Jakarta, sebagai tempat isolasi pasien virus corona direspons cepat oleh berbagai instansi. Kepala BNPB yang juga Kepala Gugus Tugas penanganan Corona Doni Monardo menyatakan, Satuan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I siap membantu di Wisma Atlet.

Panglima Komando Gabungan Wilhan I Laksamana Madya TNI Yudo Margono mengaku pihaknya siap membantu penanganan di lokasi tersebut. "Apalagi ini operasi bantuan kemanusiaan," kata Yudo saat dikonfirmasi, Jumat (20/3/2020).

Yudo mengaku sudah menyiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan di sana. Bahkan, seluruh jajaran perwira, staf, dipimpin kepala staf Kogabwilhan sudah survei ke Wisma Atlet untuk mengecek sarana dan prasarana yang tersedia.

Baca Juga:

Yudo mengatakan, pihaknya pun sudah menyiapkan personel dan peralatan yang dibutuhkan dalam menangani pasien di sana. Namun, kesiapan itu masih menunggu tim survei menginventarisir kebutuhan. "Tapi secara umum sudah siap, karena gedung itu dulunya pernah dipakai para atlet," ujarnya.

Dia menambahkan, secara umum gedung bekas menginap atlet Asian Games itu siap digunakan untuk penampungan dan isolasi pasien corona.

"Nanti tinggal kita susun Satgas Pendamping (Yon Kes dan tenaga medis Kemenkes), Satgas pendukung dan Satgas Pengamanan," tandasnya.

(zik)

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment