Friday, January 3, 2020

Spesifikasi Xiaomi Mi 10 dan Mi 10 Pro Bocor, Tanda Peluncuran Bersama

0 comments

loading...

BEIJING - Xiaomi dilaporkan menyiapkan dua handphone Mi 10 flagship-nya. Menurut rumor, keduanya akan diluncurkan bersama, tidak seperti pengenalan duo Mi 9 tahun lalu.

Pasangan ini terdiri dari Xiaomi Mi 10 dan Mi 10 Pro. Kedatangan kedunya diduga ditargetkan "melantai" untuk gelaran Mobile World Congress (MWC) pada akhir Februari 2020 di Barcelona, Spanyol.

Menurut bocoran yang beredar, ungkap laman GSM Arena, Xiaomi Mi 10 akan memiliki layar OLED minimal berukuran 6,5 inci dengan kecepatan refresh 90Hz. Baik Mi 10 atau Mi 10 Pro akan ditenagai oleh Snapdragon 865 dengan varian non-Pro menawarkan RAM 8 GB atau 12 GB RAM. Sedangkan versi Pro menghampiri pasar dengan satu pilihan RAM, yakni 12 GB.

Baca Juga:

Xiaomi Mi 10 disebut memiliki pengaturan quad-camera dengan kamera utama 108 MP. Kamera utama ditemani sensor 20 MP, 12 MP dan 5 MP. Kemungkinan masing-masing berstatus ultrawide, tele, dan kedalaman.

Untuk tenaganya, Mi 10 akan memiliki baterai 4.500 mAh dengan pengisian cepat 40 W, nirkabel 30 W, dan pengisian nirkabel balik 10W.

Lalu Xiaomi Mi 10 Pro dibekali kamera utama 108 MP dengan trio sensor 48 MP + 12 MP + 8 MP (ultrawide, telefoto dan kedalaman). Dari situs tolak ukur fotografi alias kamera, DxOMark, dikabarkan kamera handphone meraih skor lebih dari 125 poin (DxO memberi Mi Note 10 angka 121).

Di sisi tenaganya, baterai 4.500 mAh siap menyuplai listrik ke handphone -laporan berbeda menyatakan akan menggendong 4.800 mAh. Baterainya mendukung pengisian cepat 66W dan 40W untuk pengisian cepat nirkabel.

Detail bocoran menyebutkan konfigurasi dari Xiaomi Mi 10, yaitu RAM 8 GB + ROM 128 GB; 8 GB + 256 GB atau 12 GB + 256 GB. Sedangkan Xiaomi Mi 10 Pro akan datang dalam spesifikasi RAM 12 GB + ROM 128 GB seharga Rp7,6 juta; 12 GB + 256 GB (RpRp8,2 juta); dan 12 GB + 512 GB (Rp9 jutaan).

(mim)

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment