Saturday, March 18, 2023

Deretan Fitur Terbaru PUBG Mobile Versi 2.5, Pemain Bisa Bikin Peta Sendiri

0 comments

TRIBUNNEWS.COM - Tencent sekalu developer PUBG Mobile baru saja merilis update terbaru versi 2.5 yang pertema perayaan ulang tahun yang ke-5.

Pada versi 2.5 ini PUBG Mobile akan kehadiran 3 mode permainan terbaru yaitu Imagiversary, World of Wonder, dan Nusa Tycoon.

Mode World of Wonder merupakan mode game kustom buatan pemain yang belum pernah ada sebelumnya.

Gameplay atau fitur Imagiversary ini dihadirkan untuk memeriahkan anniversary ke-5 PUBG Mobile yang akan diwarnai dengan rilisnya area, item, dan fitur baru bertema yang tersedia mulai tanggal 18 Maret 2023 di map Erangel dan Livik.

Senjata M762 pada PUBG Mobile.
Senjata M762 pada PUBG Mobile. (Istimewa)

Baca juga: Jadwal PUBG Mobile Asia Tenggara PMSL SEA 2023 Mulai 22 Maret, Inilah Daftar 20 Tim Peserta

Berikut ulasan lengkap mengenai update versi 2.5 di PUBG Mobile:

1. Gameplay Bertema Anniversary Ke-5: Imagiversary

Untuk memeriahkan Anniversary Ke-5, PUBG MOBILE merilis area, item, dan fitur baru bertema yang tersedia tanggal 18 Maret 2023 pukul 02.00 (UTC+0) hingga 19 April 2023 pukul 23.59 (UTC+0) di peta Erangel dan Livik.

  • Lingkungan Terbaru

- Imagination Plaza: Area berukuran besar seluas 110×110 yang dilengkapi dengan banyak peti.

Kuasai keempat lokasi dengan peti kecil untuk memperebutkan peti besar di tengah.

Perkuat dirimu dengan beragam suplai canggih di dalamnya.

- Imagination District: Area berukuran sedang seluas 60×60, berisi hadiah suplai yang bisa diperoleh dengan cara menguasai lokasi.

Perkuat dirimu dengan beberapa suplai canggih di dalamnya.

  • Item dan Fitur Gameplay Bertema

Item Baru - Batu Pelindung: Item ini bisa ditemukan di dalam peti dan tersebar di seluruh peta. Item memiliki 3 bentuk.

Setelah digunakan, item ini akan menciptakan dinding yang terbuat dari blok batu yang bisa digunakan sebagai tempat berlindung atau jembatan.

Adblock test (Why?)



No comments:

Post a Comment