TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini sejarah singkat Hari Lahir Pancasila.
Dalam artikel ini juga terdapat tiga tokoh perumus dasar negara.
Hari lahir Pancasila yang jatuh pada tanggal 1 Juni ditandai oleh pidato Presiden pertama Indonesia, Soekarno.
Soekarno membacakan pidato tersebut pada 1 Juni 1945 dalam sidang Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) atau Dokuritsu Junbi Cosakai.
Pidatonya pertama kali mengemukakan konsep awal Pancasila yang menjadi dasar negara Indonesia.
Baca juga: Sejarah Singkat Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Berikut 10 Kutipan dari Para Tokoh tentang Pancasila
Baca juga: Sejarah Hari Lahir Pancasila: Proses Perumusan Pancasila hingga Ditetapkan Hari Libur Nasional
Sejarah lahirnya Pancasila
Dikutip dari bpip.go.id, bermula dari kekalahan Jepang pada perang pasifik.
Jepang lalu berusaha mendapatkan hati masyarakat Indonesia dengan menjanjikan kemerdekaan dan membentuk sebuah lembaga yang tugasnya untuk mempersiapkan hal tersebut.
Nama lembaga tersebut adalah Dokuritsu Junbi Cosakai.
Dikutip dari semarangkota.go.id, Dokuritsu Junbi Cosakai atau Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) mulai mengadakan sidang pertamanya pada tanggal 29 Mei dan selesai tanggal 1 Juni 1945.