Friday, May 28, 2021

Dukung Reboisasi Kawasan Bandara Toraja, Ketua DPD RI Minta KKOP Diperhatikan

0 comments

TRIBUNNEWS.COM - Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti mendukung reboisasi hutan di sekitar kawasan Toraja Airport. Menurutnya, reboisasi harus mendukung Kawasan Keselamatan Operasi Penerbangan (KKOP).

Menurut LaNyalla, Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan harus memastikan keberhasilan upaya pelestarian hutan tersebut.

"Pelestarian hutan kawasan Mapongka, yang merupakan poros masuk Toraja Airport harus mendapat perhatian. Pemprov Sulawesi Selatan juga harus memastikan upaya reboisasi berhasil, sebagaimana instruksi Presiden Jokowi," katanya, di sela-sela kunjungan kerja di Sulawesi Selatan, Kamis (27/5/2021).

Senator asal Jawa Timur itu juga mengingatkan Plt Gubernur Sulawesi Selatan untuk memperhatikan aturan keselamatan masyarakat sekitar bandara.

"Yang harus menjadi perhatian adalah pentingnya mengimplementasikan pelestarian sesuai aturan KKOP. Karena hal ini menjadi jaminan keselamatan penumpang dan juga masyarakat yang bermukim di sekitar bandara. Hal ini penting karena tingkat bahayanya tinggi," tuturnya

Menurut LaNyalla, anggaran yang dikeluarkan harus bisa menyelesaikan obstacle yang mengganggu penerbangan.

"Untuk mewujudkan keselamatan penerbangan dan masyarakat sekitar, pastikan anggaran yang dikeluarkan bisa menyelesaikan halangan (obstacle) yang mengganggu penerbangan. Misalnya benda-benda yang memiliki ketinggian melebihi zona tinggi penerbangan," tuturnya.(*)

Adblock test (Why?)



No comments:

Post a Comment