Sunday, October 18, 2020

Penjelasan Gennaro Gattuso Tentang Batalnya Juventus vs Napoli, Rino: Saya Sudah Naik Bus

0 comments

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Napoli, Gennaro Gattuso menjelaskan secara singkat mengapa Napoli tidak bisa melakukan perjalanan ke Turin untuk melangsungkan pertandingan.

Tepatnya pada pekan ketiga Liga Italia, Napoli dijadwalkan melakoni laga tandang untuk menghadapi Juventus, Senin (5/10/2020).

Namun pertandingan tersebut batal berlangsung dikarenakan Napoli tidak hadir di Stadion Allianz dengan dalih dua pemainnya terkena Covid-19.

Baca juga: HASIL LIGA ITALIA: Komentar Membumi Stefano Pioli Usai Bawa AC Milan Kalahkan Inter Milan

Baca juga: Hasil Liga Italia: AC Milan Puncaki Klasemen Serie A, Pelatih Juventus Beri Komentar Kalem

Pada saat itu Otoritas Kesehatan Italia telah mengeluarkan protokol bahwa cukup pemain yang positif Covid-19 saja yang dilarang melakukan perjalanan.

Sedangkan pemain yang negatif Covid-19 dapat melakukan latihan maupun perjalanan untuk laga.

Namun Napoli enggan melakukan perjalanan ke Turin dan berakibat kerugian bagi timnya sendiri.

Otoritas Sepak Bola Italia menjatuhkan keputusan bahw Napoli kalah WO atas Juventus plus pengurangan satu poin.

Terbaru, Gattuso selaku pelatih kepala tidak terima banyaknya tudingan miring yang dialamatkan kepada timnya.

Gattuso menyebut bahwa banyak puihak yang menilai timnya tidak melakukan usaha maksimal untuk berpergian keTurin untuk menantang Juventus.

Penilaian tersebut yang langsung dibantah oleh Gattuso.

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment