Liputan6.com, Jakarta Belajar menjadi salah satu kewajiban yang harus dilakukan anak-anak yang duduk di bangku sekolah dan juga kuliah. Tujuan belajar sendiri ialah tentunya untuk memperoleh pengetahun yang belum diketahui sebelumnya.
Selain itu, belajar juga kerap dilakukan untuk memudahkan para pelajar menjawab pertanyaan atau soal-soal ujian yang diberikan tenaga pendidik.
Tak hanya di sekolah, banyak pelajar yang menghabiskan waktunya di rumah untuk belajar. Namun nyatanya tak sedikit pula yang belajar di sela-sela kegiatan mereka di luar rumah loh.
Meski membuat orang yang melihatnya kagum tapi tak jarang deretan potretnya justru terkesan nyeleneh. Dikutip dari laman Oddee, berikut deretan potret orang belajar yang tak kenal tempat.