Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bagi pecinta kopi, ternyata satu jenis biji kopi dapat dibagi beberapa cita rasa lho.
Contohnya seperti yang dilakukan So So Good Coffee yang berkolaborasi dengan Catur Coffee Company meluncurkan 4 cita rasa kopi dari satu jenis biji kopi.
Empat cita rasa itu diberi nama koleksi yaitu catur, yang dalam bahasa Sanskerta bermakna empat, kolaborasi ini menghasilkan empat profil kopi yaitu Bumi, Senja, Pucuk, dan Kamala.
"Jadi 4 rasa ini bukan dikasih prasa tapi karena kami menggunakan processing coffe step jadi cara permentasinya dibedakan dan juga menggunakan inokulan dari saintis kita yang dari ITB kita menggunakan inokulum dari mereka," kata founder Catur Coffee Company, Mikael Jasin di Kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (2/12/2021).
Baca juga: Mitos atau Fakta, Minum Kopi Bisa Bikin Bibir Hitam? Begini Penjelasan Dokter
Baca juga: 5 Manfaat Kopi untuk Kesehatan: Kurangi Risiko Diabetes hingga Menjaga Kesehatan Jantung
"Kita bisa meng-engineering rasa yang dikeluarkan sih kopi ini untuk memenuhi 4 rasa profil yang kita buat. Dari 2 ton kita bikin 500, biji kopinya sama tapi rasanya bisa kita jadikan 4 cita rasa," lanjutnya.
Rasa kopi Bumi mengandung rasa manis dengan sentuhan rasa coklat dan rempah-rempah yang umumnya disukai pernduduk Indonesia. Pucuk menggabungkan cita rasa yang lebih lembut seperti teh dengan sedikit keasaman sitrat.
Untuk lebih lanjut mengetahui cara pembuatan dan menambah wawasan tentang kopi, kalian bisa menyimak acara peluncuran Catur Collection 21/22 yang dilaksanakan di tiga kota besar di Indonesia. Yakni, Jakarta (2 Desember), Bandung (10 Desember) dan Bali (19 Desember).
Di Jakarta, acara peluncuran ini banyak mengundang roasteries sebagai potential buyers, dan akan diisi dengan documentary screening, cofee cupping dan sharing session.
Kemudian agenda documentary screening dilanjutkan di Bandung dan akan mengundang microbiologist dari Institute Teknologi Bandung (ITB) untuk pemaparan proses fermentasi biji kopi.