Saturday, July 31, 2021

Cerita Ketela yang Ludeskan Bangunan Dapur dan Tewaskan Puluhan Ayam di Tulungagung

0 comments

TRIBUNNEWS.COM, TULUNGAGUNG - Hati-hati saat memasak di dapur, terlebih jika menggunakan kayu bakar sebagai bahan bakarnya.

Gara-gara tidak kuat menahan kantuk saat sedang memasak ketela di tungku dapur, Katiyah (53), harus kehilangan seluruh bangunan dapur rumahnya karena terbakar habis, Jumat (30/7/2021) siang.

Tidak hanya dapurnya, Katiyah juga kehilangan 25 anak ayam karena itu dilalap api.

Peristiwa kebakaran itu terjadi di rumah Katiyah di Desa Jarakan, Kecamatan Gondang Tulungagung, Jawa Timur, sekitar pukul 11.30 WIB.

Istri dari Suripto (55) itu ketiduran namun lupa masih memasak ketela di atas tungku yang menyala.

Baca juga: Tawuran Antarkampung Pecah di Medan Belawan, Warga Saling Serang, Rumah Ibadah Nyaris Dibakar

“Saat itu istri korban baru pulang dari pasar, kemudian memasak ketela dan ditinggal beristirahat,” terang Kapolsek Gondang, AKP Suwancono.

Baca juga: Kebakaran di Surabaya Tewaskan Bocah 6 Tahun, Korban Diduga Tertidur Saat Rumah Terbakar

Tanpa disadari api dari tungku terus membakar kayu bakar yang dipakai hingga ke bagian ujungnya.

Saat api tiba di bagian ujung kayu, api lalu membakar tumpukan kayu bakar di dalam dapur.

Api kemudian membesar dan menghanguskan seluruh bagian dapur.

“Saat pemilik rumah melihat ke belakang, api sudah membakar seluruh bagian dapur yang berdinding bambu,” sambung Suwancono.

Adblock test (Why?)



No comments:

Post a Comment