Monday, January 18, 2021

Prediksi IHSG: Bergerak di Level 6.238 - 6.460

0 comments
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi melanjutkan pelemahan. Sebelumnya, IHSG ditutup turun 54,9 poin atau 0,9% ke 6.373,41 atau 6.373.

Direktur Indosurya William Surya Wijaya mengatakan pergerakan IHSG terlihat masih betah berada dalam rentang konsolidasi wajar. Namun mengingat kuatnya kondisi perekonomian Indonesia maka peluang kenaikan jangka pendek masih terbuka lebar.

"Jika IHSG tidak dapat menjaga support level terdekat maka peluang koreksi wajar masih terlihat akan berlanjut hingga beberapa waktu mendatang," kata William di Jakarta, Senin (18/1/2021).

Baca Juga: Aromanya IHSG Melemah, Monggo Disimak Bocoran Saham Pilihan Hari Ini

Baca Juga:

Menurut dia, fluktuasi nilai tukar Rupiah serta harga komoditas juga turut mewarnai pergerakan IHSG. "IHSG diprediksi bergerak 6.238 - 6460

Berikut menu saham hari ini, WIKA, SMRA, SMGR, KLBF, ICBP, JSMR dan TBIG. Senada yang sama, Direktur Investama Hans Kwee mengatakan pelaksanaan vaksin yang relative lebih lambat dari harapan menimbulkan perkiraan vaksin tidak dapat membantu dalam waktu dua sampai tiga bulan kedepan akibat tingginya kasus baru.

Baca Juga: IHSG Ditutup Melemah, Investor Lakukan Profit Taking

"IHSG diperkirakan akan terkoreksi terbatas di pekan ini dengan support di level 6,341 sampai 6,158 dan resistnace di level 6,472 sampai 6,500," katanya.

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment