Tuesday, September 8, 2020

6 Potret Terbaru Rizki D'Academy dengan Rambut Keriting, Curi Perhatian

0 comments

Liputan6.com, Jakarta Pecinta musik dangdut tidak asing dengan sosok kembar kakak-beradik Rizki dan Ridho Syafaruddin. Keduanya merupakan penyanyi dangdut jebolan Dangdut Academy pada 2015 lalu. Keduanya populer dengan nama panggung Rizki & Ridho D'Academy atau 2R.

Belakangan ini sosok Rizki Syafaruddin atau yang lebih dikenal Rizki D'Academy tak luput dari sorotan publik. Hal ini lantaran perkara rumah tangganya dengan Nadya Rahayu. Pernikahan Rizki dan Nadya yang dihelat pada Juli 2020 lalu dikabarkan kurang harmonis. 

Hingga kini, Rizki tak mengklarifikasi isu tersebut. Di tengah kabar tersebut, pria kelahiran 1997 ini mengganti penampilannya. Berbeda dari sebelumnya, pria kelahiran Medan ini tampil dengan rambut baru yaitu keriting. Tak sendiri, kembarannya Ridho Syafaruddin juga mengganti gaya rambut yang sama. 

Tak hanya mengganti gaya rambut, ia juga mencukur jenggot di wajahnya. Penampilan baru Rizki D'Academy ini membuat ia terlihat lebih frresh dan tampan. Dilansir dari berbagai sumber, berikut Liputan6.com ulas potret terbaru Rizki D'Academy dengan rambut keriting, Selasa (8/9/2020). 

2 dari 7 halaman

1. Biasanya, pria 23 tahun ini tampil dengan rambut pendek yang rapi dan jenggot di wajahnya.

3 dari 7 halaman

2. Berbeda dari sebelumnya, pelantun lagu 'Terlanjur Sakit' ini mengganti gaya rambut dengan model keriting di bagian atasnya.

4 dari 7 halaman

3. Tak hanya mengganti gaya rambut, pria kelahiran Medan ini juga mencukur jenggotnya.

5 dari 7 halaman

4. Penampilan baru pria kelahiran 1997 ini terlihat lebih fresh dan semakin menawan.

6 dari 7 halaman

5. Tak sendiri, saudara kembarnya Ridho D'Academy juga mengganti gaya rambut yang sama.

7 dari 7 halaman

6. Begini penampilan penyanyi jebolan D'Academy, keduanya memang selalu kompak ya.

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment