TRIBUNNEWS.COM - Raksasa Italia, Juventus merayakan kemenangan sekaligus mengunci jara Liga Italia musim 2019-2020.
Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan berhasil unggul 2-0 lawan Sampdoria dan memastikan predikat scudetto sembilan kali berturut-turut.
Video momen bahagia perayaan kemenangan dan Juventus juara Liga Italia pun terkuak dari balik ruang ganti tim asuhan Maurizio Sarri.
Bagaimana bedanya dengan perayaan Liverpool juara Liga Inggris?
Sarri Amburadul
Video perayaan kemenangan dan euforia Juventus juara Liga Italia terbagi dalam akun resmi Twitter Juventus @juventusfcen.
Dalam momen itu, ada kejadian lucu dilakukan oleh seorang pemain andalan Juventus.
Baca: Juventus Juara Liga Italia, Maurizio Sarri Tegaskan Dominasi Pelatih Italia dalam 1 Dekade Terakhir
Bahkan wajah arsitek Nyonya Tua, Maurizio Sarri, pun tak urung menjadi sasaran aksi para pemain.
Ialah bek sayap Juventus, Juan Cuadrado yang tertangkap kamera membuat sang pelatih amburadul.
Cuadrado mengubah wajah Sari sampai berwarna putih dengan krim.