Wednesday, January 27, 2021

Singkirkan AC Milan, Peluang Inter Tantang Juventus di Semifinal Coppa Italia, si Ular Tanpa Lukaku

0 comments

TRIBUNNEWS.COM - Inter Milan memiliki peluang besar menantang Juventus di babak semifinal Coppa Italia usai menyingkirkan AC Milan.

Kepastian Inter Milan melaju ke babak empat besar diperoleh usai mengalahkan AC Milan pada perempat final Coppa Italia, Rabu (27/1/2021).

Laga Inter Milan vs AC Milan bertajuk Derby della Madonnina Coppa Italia berakhir lewat skor 2-1.

Kemenangan Nerazzurri diperoleh lewat lesakan Romelu Lukaku dan Christian Eriksen. Adapun AC Milan membalas satu gol lewat Zlatan Ibrahimovic.

Baca juga: Tersirat Kekecewaan Bos AC Milan pada Ibrahimovic seusai Rossoneri Tunduk Takluk di Kaki Inter

Baca juga: Kata Conte Soal Keributan Ibrahimovic vs Lukaku: Ini Laga Derby, Bukan Jalan-jalan di Taman

Para pemain Inter Milan merayakan kemenangan mereka di akhir pertandingan sepak bola perempat final Piala Italia antara Inter Milan dan AC Milan pada 26 Januari 2021 di stadion Meazza di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP
Para pemain Inter Milan merayakan kemenangan mereka di akhir pertandingan sepak bola perempat final Piala Italia antara Inter Milan dan AC Milan pada 26 Januari 2021 di stadion Meazza di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP (MIGUEL MEDINA / AFP)

Kemenangan ini membuat Inter Milan memastikan satu tiket di babak semifinal.

Pada babak empat besar Coppa Italia nanti, si Ular (julukan Inter Milan) memiliki kans besar untuk menantang Juventus.

Di mana Juventus baru akan melakoni babak perempat final Coppa Italia dengan menantang SPAL, Kamis (28/1/2021).

Tanpa mengecilkan kakuatan SPAL, di atas kertas Juventus memiliki kans besar untuk melenggang mulus mengikuti jejak si Ular Inter Milan.

Jika Bianconeri akhirnya mampu memenangkan laga, maka Derby d'Italia jilid kedua musim ini kembali terhampar.

Penyerang Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic (kiri) berdebat dengan penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku (kanan) di akhir babak pertama pertandingan sepak bola perempat final Piala Italia antara Inter Milan dan AC Milan pada 26 Januari 2021 di stadion Meazza di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP
Penyerang Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic (kiri) berdebat dengan penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku (kanan) di akhir babak pertama pertandingan sepak bola perempat final Piala Italia antara Inter Milan dan AC Milan pada 26 Januari 2021 di stadion Meazza di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP (MIGUEL MEDINA / AFP)

Pada Derby d'Italia pertama jilid pertama antara Inter Milan kontra Juventus menisbatkan Nerazzurri sebagai pemenang.

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment